BELAJAR DAN BERMAIN DI GODONG IJO

Duuh… senangnya siswa kelas 1 hari itu. Mereka melakukan kegiatan pembelajaran luar ruang dengan berkunjung ke kawasan Godong Ijo, Sawangan, Depok. Di tempat yang teduh tersebut, para siswa secara berkelompok melakukan kegiatan mengamati dan berinteraksi dengan binatang, seperti kadal, ular, biawak, kura-kura, katak, iguana, dan lain-lain.

Pada bagian lain, mereka belajar menghias pernak-pernik pada batang bambu yang telah dibentuk seperti gelas, membuat cetakan dengan tanah liat, dan menyusuri kebun untuk belajar tentang berbagai jenis tanaman. Kegiatan hari itu juga dilengkapi dengan beradu cepat permainan tradisional seperti bakiak berkelompok,  lompat tali, dan egrang. Walaupun tampak lelah ketika kegiatan usai, tampaknya mereka sangat senang dan bergembira mengikuti kegiatan fieldtrip ini. (Humas SDPJ)

Back to top